Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Soal 11-20 Simulasi Olimpiade Matematika SD KSN Tahun 2021 Pusat Prestasi Nasional

 Soal Simulasi Olimpiade Matematika SD  KSN Tahun 2021 

Pusat Prestasi Nasional

Lanjutan soal simulasi KSN matematika nomor 11-20

11. Gambar berikut adalah segitiga ACB siku-siku di C. 



Panjang AC = 4 cm dan BC = 6 cm. Sisi BC dibagi menjadi 4 ruas garis yang sama panjang sehingga terbentuk titik E, D, dan F. Bila EI, DH, FG, dan CA sejajar, maka luas daerah yang diarsir pada gambar tersebut adalah ....

o 7,50 cm2

o 6,75 cm2

o 5,25 cm2

o 4,50 cm2

12. Panjang lintasan sebenarnya dari kota Tegal ke kota Semarang pada peta elektronik menunjukkan angka 160 km. Jika skala peta tersebut 1 : 3.000.000 maka panjang lintasan dari kota Tegal ke kota Semarang pada peta elektronik adalah....


o 30/16 cm

o 8/3 cm

o 5 cm

o 16/3 cm

13. Perhatikan bangun berikut!


Hasil kali banyak simetri lipat dan banyak simetri putar dari gambar bangun di atas adalah ....

o 3

o 6

o 9

o 36

14. Riri, Sinta, dan Lina bersahabat, hobi mereka membaca novel. Riri membeli novel setiap 50 hari sekali, Sinta membeli novel setiap 65 hari sekali, dan Lina membeli novel setiap 75 hari sekali. Jika mereka membeli novel bersama pada hari Kamis maka mereka akan membeli novel bersama lagi pada hari ....

o Senin

o Selasa 

o Jumat 

o Minggu 

15. The natural mumbers were arranged in the following table.

The number 2020 lays on ....

o Column II

o Column IV

o Column VI

o ColumnVIII

16. The natural numbers were arranged in the following table.

The number 2020 lays on ....

o Column I

o Column II

o Column V

o Column IV

17. Banyak bilangan genap ribuan yang memiliki angka-angka berbeda dan lebih dari 3000 yang dibentuk dari angka 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7 adalah....

o 260 bilangan

o 300 bilangan

o 375 bilangan

o 450 bilangan

18. Gambar berikut adalah bangun yang dibentuk oleh dua buah setengah lingkaran dan dihubungkan oleh beberapa ruas garis. 


Jumlah dari simetri lipat dan simetri putar dari bangun di atas adalah ....

o 2

o 3

o 4

o 6

19. Banyak bilangan empat angka ganjil berbeda lebih dari 2000 yang dapat dibentuk dari angka 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, adalah ….

o 280 bilangan

o 4000 bilangan

o 420 bilangan

o 444 bilangan

20. Berikut adalah bentuk susunan plat nomor kendaraan untuk sebuah kota di Indonesia

B K1 K2 K3 K4 K5 K6 K7

 di mana: 

B merupakan kode daerah, 

K1, K2, K3, K4 adalah angka, 

K5 kode tempat kendaraan terdaftar (ada U, B, P, S, T, E, N, C, K, F, Y)

K6 kode jenis kendaraan (sedan A;  minibus F; Jip J) dan 

K7 huruf pembeda (dari A sampai Z)

Andaikan Pak Bambang membeli sebuah kendaraan roda empat, dan menginginkan plat nomornya berkode daerah tersebut, angkanya sudah dipesan adalah : 

B   3   1   5   4   ㅁ ㅁ ㅁ

Banyak kemungkinan plat nomor untuk kendaraan Pak Bambang adalah ....

o 275

o 285

o 825

o 858

Nomor berikutnya silakan klik link berikut:
Nomor 21-30

Terima Kasih
Demikian sahabat, soal simulasi KSN Matematika SD Tahun 2021 dari Pusat Prestasi Nasional. Mudah-mudahan dapat membantu

Silakan share sebanyak-banyaknya
Nuwun

Posting Komentar untuk "Soal 11-20 Simulasi Olimpiade Matematika SD KSN Tahun 2021 Pusat Prestasi Nasional"