Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Juknis MAPSI Tahun 2023

 Juknis MAPSI Tahun 2023

Juknis MAPSI Tahun 2023

Salam dan Bahagia

Ibu dan Bapak Guru Hebat

Sahabat Berani Belajar, berikut saya bagikan BUKU PANDUAN DAN JUKNIS LOMBA MAPSI SD KE-24 TAHUN 2023 TANGGAL 22 - 24 SEPTEMBER2023 TINGKAT PROVINSI JAWA TENGAH DI KOTA MAGELANG

HASIL TEMU TEHNIK PETUNJUK TEKNIS LOMBA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN SENI ISLAMI SEKOLAH DASAR (MAPSI SD) KE-XXIV TINGKAT  PROVINSI JAWA TENGAH TAHUN 2023

PETUNJUK TEKNIS LOMBA MATA PELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DAN SENI ISLAMI  SEKOLAH DASAR (MAPSI SD) KE- XXIV TINGKAT PROVISNI JAWA TENGAH TAHUN 2023

A. NAMA LOMBA

Lomba ini bernama Lomba Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Seni Islami Sekolah Dasar  (MAPSI SD) ke-XXIV Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2023.

B. WAKTU DAN TEMPAT

Lomba Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Seni Islami Sekolah Dasar (MAPSI SD) ke-XXIV Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2023 akan dilaksanakan di Kota Magelang pada:

Hari : Jum’at sd Ahad

Tanggal : 22 sd 24 September 2023 

Tempat : Kota Magelang Jawa Tengah

C. TEMA LOMBA

Lomba Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Seni Islami Sekolah Dasar (MAPSI SD) ke-XXIV  Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2023 bertemakan: “Gali Potensi Islami, Raih Prestasi, Menuju  Jawa Tengah Gayeng.”

D. PENYELENGGARA

Lomba Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Seni Islami Sekolah Dasar (MAPSI SD) ke-XXIV Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2023 diselenggarakan oleh Pengurus Kelompok Kerja Guru  Pendidikan Agama Islam Sekolah Dasar (KKG-PAI SD) Provinsi Jawa Tengah.

Adapun pelaksana teknis Lomba Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Seni Islami Sekolah Dasar (MAPSI SD) ke-XXIV Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2023 adalah pengurus Kelompok Kerja Guru Pendidikan Agama Islam Sekolah Dasar (KKG-PAI SD) Kota Magelang.

E. PESERTA LOMBA

Peserta lomba Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Seni Islami Sekolah Dasar (MAPSI SD) ke-XXIV Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2023 adalah siswa/siswi SD di Jawa Tengah yang telah ditetapkan sebagai juara 1 pada masing-masing cabang lomba MAPSI yang telah diperlombakan di tingkat Kabupaten/Kota se-Jawa Tengah

F. PEMBIAYAAN / SUMBER DANA

Lomba Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Seni Islami Sekolah Dasar (MAPSI SD) ke-XXIV Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2023 dibiayai oleh APBD Kota Magelang, swadaya KKG PAI SD Kabupaten/Kota Se-Jawa Tengah dan sumbangan lainnya yang tidak mengikat.

G. JENIS DAN CABANG LOMBA

1. Lomba Pengetahuan PAI dan BTQ 1 Pa dan 1 Pi
2. Lomba Praktik Wudu dan Salat 1 Pa dan 1 Pi
3. Lomba keterampilan Azan dan Iqamah 1 Pa
4. Lomba Seni Tilawatil-Qur’an 1 Pa dan 1 Pi
5. Lomba Hifzhil Qur’an 1 Pa dan 1 Pi
6. Lomba Seni Kaligrafi 1 Pa dan 1 Pi
7. Lomba Seni Khat Al Qur’an 1 Pa dan 1 Pi
8. Lomba Seni Khitabah 1 Pa dan 1 Pi
9. Lomba Seni Menyanyi Duet Lagu Religi Berpasangan 1 Pa dan 1 Pi 1 team
10. Lomba Seni Macapat Islami 1 Pa dan 1 Pi
11. Lomba Seni Keterampilan Komputer Islami 1 Pa dan 1 Pi
12. Lomba Karya Tulis Ilmiah 1 Pa dan 1 Pi
13. Lomba Cerita Islami 1 Pa dan 1 Pi
14. Lomba Seni Musik Rebana 11 Pa dan Pi Group Campuran
Jumlah 36 peserta

H. KETENTUAN UMUM
1. Peserta lomba adalah peserta didik SD Se-Jawa Tengah yang dibuktikan dengan:
a. Surat keterangan aktif dari Kepala Sekolah.
b. Foto copy rapor (sampul depan/ bagian identitas dan lembar terakhir), dilegalisir Kepala Sekolah
c. Surat rekomenuasi dari Ketua KKGPAI SD Kab/Kota secara kolektif yang dilampiri biodata 
peserta.
2. Peserta berpakaian muslim/muslimah.
3. Peserta wajib memakai nomer dada ketika tampil dalam perlombaan.
4. Peserta wajib mentaati tata tertib lomba yang dibacakan sebelum perlombaan dimulai.
5. Peserta dapat didiskualifikasi, apabila:
a. Melanggar tata tertib lomba.
b. Membuat onar dan kegaduhan ketika perlombaan sedang berlangsung.
c. Terbukti memalsukan identitas
d. Terbukti mendapat bantuan orang lain ketika mengerjakan/melaksanakan lomba.
6. Setiap kontingen/kafilah wajib mengirimkan biodata peserta yang disertai dengan pas foto 
ukuran : 3 x 4 sebanyak 2 lembar. (Biodata dapat diisikan pada aplikasi lomba MAPSI SD yang 
disediakan panitia)
7. Peserta yang ditetapkan sebagai juara 1, 2 dan 3 akan mendapatkan piala dan piagam penghargaan. 
Sedang peserta yang ditetapkan sebagai harapan 1, 2 dan 3 akan mendapatkan piagam 
penghargaan

MATERI LOMBA MAPSI SD KE 24 TAHUN 2023:

1. LOMBA PENGETAHUAN PAI DAN BTQ

a. Peserta terdiri dari 1 putra dan 1 putri, utusan dari masing-masing kabupaten/kota
b. Pesertamembawa laptop yang telah dipastikan dapat dipergunakan untukmembuka link google 
form, Gogel Form disetting hanya untuk pengiriman sekali.
c. Peserta mengerjakan soal online, secara mandiri, tanpa dibantu oleh orang lain.
d. Peserta hanya diberikan waktu 1 (satu) kali pengerjaan. Apabila soal belum dikerjakan, namun 
telah terkirim, maka peserta dinyatakan telah selesai mengerjakan soal. Gogel form akan 
disetting hanya satu kali pengiriman respon/jawaban.
e. Jika terdapat perolehan nilai yang sama, maka untuk menentukan pemenangnya adalah yang 
mengirimkan lebih dulu.
f. Dibuatkan group WA peserta putra dan putri untuk Latihan.
g. Diadakan simulasi 1 jam sebelum pelaksanaan lomba. (disesuaikan dengan jadwal lomba).
h. Materi Lomba meliputi muatan Pelajaran PAI dan BTQ dari Kurikulum 2013 (Kelas II, III, V, dan
VI) dan Kurikulum Merdeka (Kelas I dan IV)
i. Waktu mengerjakan : 90 menit (1,5 jam)
j. Jumlah soal 100 item, terdiri dari PAI 75, BTQ : 25. Dengan bentuk soal pilihan ganda.
k. Juri akan memilih dan menetapkan juara 1, juara 2, dan juara 3 serta juara harapan 1, juara 
harapan 2, dan juara harapan 3.

2. LOMBA PRAKTIK WUDU DAN SALAT

a. Peserta terdiri dari 1 putra dan 1 putri, utusan dari masing-masing Kabupaten/kota
b. Setiap peserta melaksanakan lomba praktik wudu dan praktik salat (dalam pelaksanaannya, 
dapat dilaksanakan secara terbalik: salat dulu, baru wudu atau sebaliknya, tergantung kebijakan 
dewan juri).
1) Praktik Wudu
a) Peserta mempraktikkan gerakan dan bacaan wudu, sesuai dengan materi yang terdapat 
pada Kurikulum 2013 PAI SD (dimulai dari bacaan niat sampaiselesai dilanjutkan dengan 
doa setelah wudu).
b) Penilaian meliputi: gerakan, bacaan, tartil, dan tertib.
c) Waktu penampilan maksimal 7 menit.
2) Praktik Salat
a) Peserta mempraktikkan gerakan dan bacaan 1 rakaat salat, dengan lafalz niat salat 
maghrib, dimulai dari niat sampai dengan salam, membaca Surah al-Fatihah (wajib) dan 
Surah At Tin (sunah).
b) Penilaian meliputi: gerakan, bacaan, tartil, dan tertib.
c) Penilaian Bacaan solat sesuai dengan yang diajarkan oleh pembinanya. (Contoh untuk 
doa iftitah, boleh menggunakan versi Kabirau dst atau Allahumma bait baini dst)
d) Waktu penampilan maksimal 7 menit.
c. Bacaan wudu dan salat yang dilagukan maupun tidak dilagukan tidak berpengaruh pada 
penilaian juri.
d. Penilaian dilakukan secara komulatif dari nilai praktik salat dan wudu yang dilakukan peserta.
e. Juri akan memilih dan menetapkan juara 1, juara 2, dan juara 3 serta juara harapan 1, juara 
harapan 2, dan juara harapan 3.

3. LOMBA KETERAMPILANAZAN DANIQAMAH

a. Peserta terdiri adalah 1 siswa putra, utusan dari masing-masing Kabupaten/kota
b. Peserta mengumandangkan azan subuh, doa sesudah azan, dilanjutkan mengumandangkan 
iqamah dalam versi bebas.
c. Bacaan do’a sebelum azan dan sesudah iqamah, tidak dinilai.
d. Waktu penampilan maksimal 7 menit.
e. Juri akan memilih dan menetapkan juara 1, juara 2, dan juara 3 serta juara harapan 1, juara 
harapan 2, dan juara harapan 3.

Berikut Juknis lengkapnya :


Link Juknis : Download

Terima Kasih sudah berkunjung di blog kami
Dukung kami dengan cara subscribe like channel berani belajar


Posting Komentar untuk "Juknis MAPSI Tahun 2023"